
Jakarta, 5 September 2024 – Mitracomm Business Process Services (MBPS), unit bisnis dari MitraComm Ekasarana, meraih piagam dari BPJS Ketenagakerjaan (BPJS-TK) dalam rangka peringatan Hari Pelanggan Nasional 2024. Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi atas kepatuhan MBPS terhadap kebijakan pemerintah serta kontribusinya dalam mendukung program-program BPJS, terutama yang berfokus pada perlindungan pekerja.
Penghargaan dari BPJS Ketenagakerjaan memiliki makna khusus, karena tak hanya merayakan kepuasan pelanggan eksternal, tetapi juga pelanggan internal—yaitu para karyawan perusahaan. Hari Pelanggan Nasional adalah momen untuk menghargai kontribusi perusahaan dalam memberikan pelayanan terbaik dan perlindungan kepada seluruh stakeholders. Dalam konteks ini, apresiasi dari BPJS-TK menegaskan bahwa MBPS tidak hanya berperan sebagai mitra bisnis, tetapi juga sebagai perusahaan yang peduli dan bertanggung jawab terhadap kesejahteraan karyawan.
BPJS-TK memberikan penghargaan kepada Mitracomm Business Process Services (MBPS) atas komitmen perusahaan yang selalu mendukung dan mematuhi program BPJS. MBPS dikenal karena langkah-langkah strategisnya dalam menerapkan program inklusi bagi penyandang disabilitas, yakni menciptakan job center khusus dan mendaftarkan 31 karyawan penyandang tuna daksa ke BPJS Ketenagakerjaan. Dengan demikian, MBPS memberikan akses yang layak terhadap perlindungan sosial bagi mereka.
Selain itu, MBPS turut berperan dalam melindungi para pekerja rentan melalui program “SERTAKAN” (Sejahterakan Pekerja Sekitar Anda). Secara resmi telah mendaftarkan 176 pekerja, termasuk sopir dan tenaga bantu (helper), ke BPJS Ketenagakerjaan. Langkah ini menunjukkan komitmen perusahaan untuk memastikan bahwa seluruh karyawan, termasuk mereka yang rentan, mendapatkan perlindungan yang seringkali sulit diakses.
Kontribusi MBPS sebagai business partner yang kooperatif dan responsif terhadap pelayanan dan operasional ketenagakerjaan. Hal ini juga merupakan bukti nyata dari upaya perusahaan dalam memastikan kesejahteraan karyawan secara holistik. Melalui kepatuhan terhadap pembayaran iuran secara rutin, serta penanganan cepat dan efisien terhadap kasus-kasus ketenagakerjaan. Dengan demikian, MBPS semakin memperkuat posisinya sebagai perusahaan yang mendukung penuh implementasi program BPJS di setiap lapisan karyawannya.
Ratna Sari Nasution, Vice President Human Resources MBPS, menyatakan, “Kami sangat bangga menerima penghargaan ini. Kepatuhan terhadap regulasi dan kepedulian terhadap kesejahteraan karyawan adalah hal mendasar bagi kami. Penghargaan ini menjadi motivasi untuk terus memberikan yang terbaik, bagi karyawan maupun pelanggan, sambil tetap mendukung kebijakan pemerintah”.
Penghargaan ini bukan sekedar pengakuan terhadap program-program yang dijalankan oleh MBPS, tetapi juga mencerminkan komitmen perusahaan terhadap kepatuhan regulasi dan tanggung jawab sosial. MBPS memahami bahwa dengan terus mematuhi regulasi pemerintah, memberikan perlindungan bagi pekerja rentan, serta bersikap inklusif terhadap semua karyawan. Perusahaan tidak hanya memenuhi kewajiban hukumnya, tetapi juga membangun fondasi yang kuat untuk keberlanjutan jangka panjang.
Media Contact
Cardila Ladini
Senior Public Relations
Email: cardila.ladini@phintraco.com